News

EKSPANSI DIMASA PENDEMI

Peresmian Pabrik Riau

Ditengah pandemi yang masih terjadi saat ini, dimana banyak pengusaha dan pelaku ekonomi yang harus berpikir berkali-kali untuk melakukan ekspansi, tidak demikian dengan Cahaya Buana Group, meskipun dimasa sulit tetap melakukan pengembangan dan ekspansi dengan mendirikan pabrik baru dengan nama PT. Matras Busabut Gemilang yang berlokasi di Belilas, Rengat, Riau. Acara peresmian pabrik baru yang berlangsung pada hari Jumat (22/10/2021) dihadiri Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Rezita Melyani yang diwakilkan oleh Plt Asisten Perekonomian & Pembangunan Sekda Kabupaten Inhu Drs. Erpandi, dan turut dihadiri oleh Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H.M Wardan Msi, pejabat terkait Kabupaten Inhu & Inhil, jajaran Forkopimda, Camat Siberida dan tamu undangan lainnya, serta tentunya CEO Cahaya Buana Group Dr. (HC) Simarba Atong Tjia.

Pendirian pabrik baru ini dimaksudkan sebagai bentuk perhatian Bapak Simarba Atong Tjia yang merupakan putera asli Pulau Kijang untuk turut serta berkontribusi dalam pembangunan perekonomian daerah kelahirannya. Untuk tahap awal, pabrik baru ini akan memproduksi matras merek BUSABUT yang menggunakan hancuran busa dan dicampur dengan sabut kelapa. Tahap selanjutnya akan memproduksi matras merek BUZAWIT yang menggunakan campuran minyak kelapa sawit yang diolah menjadi POP (Palm Oil Polyol) sebagai bahan pendamping untuk mengurangi penggunaan bahan kimia PPG.

Pendirian pabrik baru ini diharapkan bisa memberikan angin segar ditengah kondisi ekonomi yang terdampak oleh pandemi, yaitu dengan membuka lapangan kerja baru dan juga membantu menyerap limbah sabut kelapa dan minyak kelapa sawit di daerah Inhil dan Inhu. Inovasi ini juga tentunya diciptakan untuk meningkatkan nilai tambah sabut kelapa menjadi sebuah produk kasur kesehatan yang nyaman dengan menggunakan bahan alami. (Santy)

Terbitan koran Post Riau